Film Pendidikan : Serdadu Kumbang

Ari Sihasale dan Nia Zulkarnaen, melalui Alenia Production, kembali memproduksi sebuah film layar lebar terbaru. Tak jauh dengan film sebelumnya, film yang berjudul SERDADU KUMBANG yang disutradarai oleh Ari Sihasale itu mengandung nilai-nilai edukasi dan nasionalisme.

"Film tentang pendidikan, bukan yang serius tapi menarik untuk keluarga dan anak. Hal yang seru dari anak-anak, budaya, ada suka dukanya. Tujuannya pingin menghibur. Seorang anak bernama Ame, Umbe, Acan, anak-anak yang cerdas terkadang nakal. Masing-masing punya cita-cita. Apapun cita-citanya pasti akan tercapai selama mereka mau berusaha. Hal yang edukasi tapi tak menggurui," ujar Nia saat ditanya seputar film terbarunya.


Menurut Ale, sapaan akrab Ari Sihasale, film tersebut diambil dari beberapa daerah di tanah air, namun fokus utama adalah di Sumbawa. Selain itu, film tersebut mengandung pembelajaran tentang perjuangan untuk mencapai cita-cita.


"Film ini tentang pendidikan. Kita tahu belakangan ini Indonesia disibukkan dengan ujian nasional. Semua anak Indonesia harus punya cita-cita. Kami mau menggambarkan kalau kita punya cita-cita harus bisa meraihnya, apapun itu cita-cita kita. Kita akan berangkat tanggal 11 November ke Sumbawa kurang lebih di sana sebulan," papar Ale di sela syukuran syuting Film SERADU KUMBANG di Rolling Stone Cafe, Selasa (9/11) sore.


Sederet aktor yang bermain dalam film tersebut adalah Titi Sjuman, Lukman Sardi, Surya Saputra dan Nia Zulkarnaen. Proses syuting akan dimulai pada tanggal 11 November 2010 mendatang di Pulau Sumbawa.

Triler Movie :

 

0 comments:

Post a Comment

Connect with Us!

Banner 300x250

Most Popular

Internet

Home Style

Fashion

Money

Azon Profit Master

Beauty

Sekolah Internet Indonesia

Computer

Life Style